MERDEKA......Sekali Merdeka Tetap Merdeka...!!. Begitulah cuplikan lagu Hari Merdeka karya H. Mutahar. Beralun bertalu-talu menggema di lingkungan sekolah Insan Cendekia Mandiri. Semangat Kemerdekaan begitu terasa. Rangkaian acara telah disiapkan untuk menyambut detik-detik HUT RI yang ke 71 tahun ini. Diantaranya, aneka perlombaan, jalan sehat, serta ditutup dengan upacara peringatan HUT RI 71. Rangkaian acara dibuka dan dimulai sejak hari Senin (15/08). Kegiatan hari senin diisi dengan perlombaan voli sarung, cerdas cermat, paku botol, dan estafet challenge. Sedangkan pada Selasa (16/08) dilangsungkan lomba futsal dance, cantol topi, goyang balon, dan kursi dance. Kegiatan hari Rabu (17/08) dimulai dengan kegiatan Upacara Peringatan HUT RI 71. Yang bertindak sebagai Pemimpin Upacara adalah Ananda Hendra kelas X. Sedangkan yang bertindak sebagai Pembina Upacara adalah Ustadz Margono (Direktur ICM).
Pada Rabu (17/08) diadakan pula lomba memasak. Pada perlombaan kali ini, peserta yang notabene adalah laki-laki secara keseluruhan ditantang untuk dapat memasak sesuai dengan selera.
Dengan semangat HUT RI 71 kita Siap, Rela, dan Mampu untuk bersama membangun negeri dengan karakter taqwa, tangguh, dan mandiri.
Merdekaaa...
9 comments
wdavinci11.blogspot.co.id
punyannya wahyu
wdavinci11.blogspot.co.id
punyanya aulia
alrachmanblog.wordpress.com
thoriqthoriqul.blogspot.co.id
punya Azis
hudansyah.blogspot.com
http://argupan.blogspot.co.id/
lukman hakim
http://mykaryaseni101.blogspot.co.id/
http://nyamanngakanh.blogspot.co.id/
http://idhamboy.blogspot.co.id/2016/10/nama-moch.html
EmoticonEmoticon