Thursday 9 March 2017

Menciptakan Generasi Berakhlak Mulia dan Memiliki Ketahanan Visi melalui Supercamp 1




"Menciptakan Generasi Berakhlak Mulia dan Memiliki Ketahanan Visi melalui Supercamp 1"

Salah satu program peningkatan ketangguhan yang disusun di SMA Insan Cendekia Mandiri bagi siswa adalah kegiatan Supercamp. Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangkaian kegiatan tengah semester, setelah melaksanakan kegiatan Penilaian Tengah Semester Genap 2016/2017, pada tanggal 7-9 Maret bertempat di Bumi Perkemahan Cuban Rondo, Batu, Malang,
Kegiatan Supercamp 1 ini di koordinatori oleh ketua OSIS, Ali Musthafa, dengan ketua panitia M. Faqih. Dalam kegiatan Supercamp 1, kegiatan dimulai dengan membangun tenda, dilanjutkan upacara pembukaan oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, Ustadz Ilman Aji, serta Koordinator kegiatan oleh Ustadz Riski Armando. Semoga kegiatan berjalan dengan lancar... Amin..


EmoticonEmoticon